Model Jemuran Baju dari Besi Terbaru
Sekarang sudah banyak model jemuran yang diciptakan oleh podusen jemuran. Banyak produsen jemuran yang memodifikasi model lama untuk menghasilkan model jemuran yang lebih baik. Dari segi bahan pembuatannya banyak sekali macamnya, ada yang dari plastik, besi, maupun alumunium. Namun, bahan yang paling kokoh untuk membuat jemuran tentunya adalah dari besi. Jemuran dari besi bisa menampung lebih banyak pakaian dan perawatannya sangat mudah. Banyak sekali model-model jemuran yang terbuat dari besi. Bagi anda yang tertarik dengan model jemuran baju dari besi, berikut kami kumpulkan inspirasi model jemuran baju dari besi terbaru untuk Anda.
Model Jemuran Baju dari Besi Terbaru |
1. Jemuran Besi Minimalis Menempel di tembok
Untuk model jemuran yang pertama adalah jemuran besi minimalis yang menempel di tembok. Desain jemuran ini sangat kokoh karena dari bahannya sendiri terbuat dari besi. Walaupun ukurannya minimalis tidak akan mengurangi kualitas dari jemuran tersebut. Jemuran ini sangat cocok diaplikasikan untuk area jemuran di lantai 2 yang minimalis. Selain itu, desain jemuran ini sangat fleksibel karena bisa dilipat ketika tidak digunakan. Perawatan jemuran besi ini juga mudah, anda cukup mengecat ulang jemuran tersebut ketika sudah berkarat.
https://www.kreasindo.id/ |
2. Jemuran Dinding Lipat
Model jemuran dari besi yang ke 2 adalah jemuran dinding besi lipat. Desain jemuran ini dapat dilipat maupun direnggangkan dan bisa menampung pakaian dengan kapasitas yang banyak. Desain jemuran ini bisa digunakan untuk menjemur indoor maupun outdoor. Keuntungan dari jemuran ini adalah tidak memakan ruang dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan menjemur anda, misalnya anda bisa merenggangkan ketika hendak menggunakan jemuran dan bisa melipatnya ketika tidak digunakan. Selain itu, model jemuran ini juga anti karat, jadi anda tidak perlu khawatir jemuran anda akan terkikis air ketika menjemur.
blibli.com |
3. Jemuran Besi Model X
Model jemuran besi yang selanjutanya adalah model jemuran besi dengan model x. Desain ini sangat simple dan elegan. Walaupu bentuknya sederhana, namun jemuran ini kokoh, karena terbuat dari besi. Selain itu, jemuran ini juga bisa menampung banyak pakaian jika anda mengaplikasikan hanger untuk menjemur pakaian anda. Model jemuran ini juga sangat praktis karena bisa dilipat dan mudah dipindahkan sesuai dengan keinginan anda.
https://www.akeramikacersa.sk/ |
4. Jemuran Baju Double Stand Hanger
Model jemura ini memiliki 2 stand dan cocok bagi anda yang menjemur pakaian dengan hanger. Model jemuran ini mampu menampung banyak jemuran karena terbuat dari besi, apalagi jika menjemur menggunakan hanger, maka akan muat lebih banyak pakaian. Selain itu, model jemuran ini juga fleksibel karena mudah untuk dipindahkan. Selain bisa digunakan untuk menjemur pakaian, model jemuran ini juga bisa digunakan untuk menggantung baju bersih anda atau sebagai tempat penyimpanan baju.
tokopedia.com |
5. Jemuran Hanger Balkon
Jika anda memiliki rumah dengan balkon,
anda bisa menggunakan model jemuran seperti ini. Model jemuran ini bisa lepas-pasang, jadi anda bisa menyimpannya ketika tidak digunakan, sehingga tidak menggangu pemandangan balkon anda. Model jemuran ini sederhana dan minimalis, jadi anda bisa menjemur pakaian anda dengan hanger jika ingin menjemur lebih banyak pakaian. Anda tidak perlu khawatir akan kekokohan model jemuran ini, karena bahan pembuatannya dari besi maka tidak perlu diragukan lagi kekuatannya. Untuk perawatan model jemuran besi ini juga sangat mudah, anda cukup mengelap jemuran setelah digunakan agar tidak mudah berkarat dan menyimpannya setelah selesai digunakan.
https://shopee.co.id/ |
Itulah kumpulan model jemuran baju dari besi terbaru yang kami kumpulkan. Semoga dengan membaca artikel ini bisa menginspirasi dan bermanfaat bagi sahabat w.desain semua. Terimakasih telah menyimak artikel kami hingga akhir, sampai jumpa diartikel selanjutnya, ya!
Sumber referensi :
https://www.kreasindo.id/
blibli.com
https://www.akeramikacersa.sk/
tokopedia.com
https://shopee.co.id/
Post a Comment for "Model Jemuran Baju dari Besi Terbaru"