Taman Depan Rumah Tanpa Pagar
Kalau bertahun-tahun lalu, taman memang identik dengan pagar. Alias, nyaris semua orang membuat taman dengan tambahan pagar di rumahnya. Ia kan? Namun makin ke sini, tampaknya makin banyak kok orang-orang yang justru tidak lagi menambahkan pagar di taman mereka.
Taman Depan Rumah Tanpa Pagar |
Karena dengan demikian, taman akan terkesan lebih luas loh. Taman sendiri merupakan bagian rumah yang bisa membuat suasana rumah menjadi lebih asri, nyaman, dan menarik. Untuk itu, sebelum membuat taman depan rumah tanpa pagar, bakalan baik banget kalau Anda mencari referensi model terlebih dahulu. Dan kali ini, kami akan memberikan beberapa referensi yang mungkin bisa digunakan dan dipilih nantinya.
Taman depan rumah tanpa pagar
Pada umumnya, taman depan rumah tanpa pagar bukan hanya membuat kita lebih leluasa dalam menanam, tapi juga membuat taman tersebut lebih estetik, dan mengurangi biaya pembuatan pastinya. Simak beberapa modelnya berikut ini.
Taman memanjang dengan batu alam
berita.99.co |
Untuk model taman depan rumah tanpa pagar yang pertama adalah taman yang dibuat dengan bentuk memanjang, dan ditambahkan hiasan berupa batu alam. Taman model ini memungkinkan Anda untuk menanam banyak bunga di dalamnya. Mulai dari bunga berukuran besar, atau yang kecil. Penambahan batu alam membuat taman ini terkesan lebih menarik dan alami. Anda dapat menatanya semenarik mungkin. Dan bakalan bagus banget ketika Anda dapat membuat desainnya seperti gambar tersebut, kemudian menambahkannya dengan air mancur. Ia kan?
Taman hijau
rimma.co |
Tampaknya, taman satu ini pantas disebut dengan taman hijau. Karena ia dibuat dengan nuansa hijau yang kental. Dalam artian, semua tanaman yang dipilih adalah tanaman-tanaman yang tidak berbunga, sehingga hanya terlihat warna hijau saja. Meskipun hanya terlihat satu warna, namun taman depan rumah tanpa pagar satu ini terkesan sangat bagus loh. Dan segar dipandang mata. Taman depan rumah tanpa pagar yang satu ini dibuat dengan memanfaatkan sebagian teras rumah. Sehingga, memang tanpa pagar pun tamannya akan tetap bagus.
artikel.rumah123.com |
Taman memanjang dengan batu alam putih
berita.99.co |
Adapun desain berikutnya adalah taman tanpa pagar yang dibuat memanjang ke samping. Di dalam taman, Anda tinggal menanam bunga yang diinginkan semaksimal mungkin. Kemudian, tepat di depan taman, bisa ditambahkan dengan batu alam yang berwarna putih saja. Batu alam berwarna putih akan berpadu dengan warna tanaman. Yang mana, perpaduan antara tanaman-tanaman yang ada dengan batu alam putihnya mampu membuat suasana taman menjadi sangat menarik loh.
Taman dengan memaksimalkan bagian dinding rumah
Meski kedengarannya agak aneh, namun Anda bisa kok mempraktekkannya. Yakni dengan memanfaatkan bagian dinding rumah bagian depan untuk meletakkan tanaman. Tapi tidak perlu semua sisi dinding ya. Karena nantinya, di sisi lain bisa ditanami bunga yang diletakkan di rak-rak saja. Untuk memperindah, tambahkan pula bunga yang digantung di beberapa sisinya. Karena memanfaatkan dinding, maka pilih saja tanaman-tanaman yang tidak begitu besar.
artikel.rumah123.com |
artikel.rumah123.com
Post a Comment for "Taman Depan Rumah Tanpa Pagar"